BERSATU BERSAMA WARGA MELANJUTKAN PEMBANGUNAN DESA KARANGSEWU Pemerintah Kalurahan Karangsewu "Ngesti Suci Makaring Praja"

Artikel

SOSIALISASI PENJARINGAN DAN PENYARINGAN PAMONG KALURAHAN KARANGSEWU JABATAN DUKUH X SOROGATEN

09 Agustus 2022 08:35:20  Admin Kalurahan  964 Kali Dibaca  Berita Lokal

Karangsewu---Jumat (5/8) malam lalu, telah diselenggarakan kegiatan Sosialisasi kepada warga Padukuhan X Sorogaten tentang kekosongan jabatan Dukuh X Sorogaten yang disebabkan karena berhalangan tetap (meninggal dunia). Kegiatan sosialisasi dilaksanakan oleh Tim Penjaringan dan Penyaringan Pamong Kalurahan yang diikuti kurang lebih 100 orang peserta yang terdiri dari unsur RT RW, Kader Posyandu, PKK, Karang Taruna, KKLPMK Padukuhan, dan unsur tokoh masyarakat tokoh agama lainnya di Sorogaten X serta turut hadir Ketua BPKal, Anggota BPKal wilayah perwakilan setempat dan Babinsa serta Bhabinkamtibmas Karangsewu. 

Sebagai narasumber utama dalam agenda sosialisasi adalah Bapak Purwanto,S.Pd selaku Ketua Tim. Acara berlangsung lancar, seluruh peserta sosialisasi memahami akan ppersyaratan umum maupun khusus yang dibutuhkan dalam kegiatan pendaftaran peserta nantinya. Pada kesempatan sosialisasi yang sudah menjadi agenda tim sebagaimana diatur dalam Jadwal Tahapan Kegiatan Penjaringan dan Penyaringan serta Peraturan Tim Penjaringan dan Penyaringan bahwa agenda sosialisasi dilaksanakan pada 5 Agustus 2022 yang dilakukan dengan metode sosialiasi tatap muka kepada warga, melalui sosial media elektronik (whatsapp), serta pamflet ditempel di fasilitas umum warga Padukuhan X Sorogaten.

Saat akhir acara sosialisasi, dilakukan diskusi tanya jawab mengenai persyaratan yang harus dipersiapkan. Selain itu tim juga menawarkan kepada warga siapa yang ingin maju mengikuti kompetisi pengisian jabatan Dukuh X Sorogaten, dijumpai sementara dari peserta yang mengikuti sosialisasi ada 6 (enam) orang peserta yang berkenan mengikuti. Jumlah peserta nantinya dapat bertambah seiring dengan gencarnya informasi yang disampaikan tim kepada warga.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Wilayah Kalurahan

Aparatur Kalurahan

Sinergi Program

Agenda

Belum ada agenda

Statistik Penduduk

Komentar Terbaru

Info Media Sosial

Lokasi Kantor Kalurahan


Alamat : Kempleng XIV, Karangsewu, Galur, Kulon Progo
Kalurahan : Karangsewu
Kapanewon : Galur
Kabupaten : KULON PROGO
Kodepos : 55661
Telepon :
Email : pemdeskarangsewu.kulonprogokab@gmail.com

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:348
    Kemarin:333
    Total Pengunjung:308.889
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:18.222.177.138
    Browser:Mozilla 5.0

Arsip Artikel

05 Maret 2019 | 49.429 Kali
Sejarah Desa
05 Maret 2019 | 49.112 Kali
Profil
05 Maret 2019 | 49.072 Kali
Pemerintah desa
05 Maret 2019 | 49.045 Kali
Profil Wilayah Desa
05 Maret 2019 | 49.014 Kali
Data Desa
22 Januari 2019 | 48.708 Kali
Visi Misi
08 Juli 2019 | 48.678 Kali
Maklumat PPID
27 September 2019 | 1.179 Kali
BEDAH RUMAH DI PEDUKUHAN VI GUPIT DESA KARANGSEWU
27 Maret 2020 | 1.731 Kali
SURAT EDARAN NOMOR 140/114
06 Maret 2020 | 1.053 Kali
Sawah Bulak Copadan Banjir Akibat Hujan Lebat
03 Mei 2019 | 1.003 Kali
Data Baru
21 Januari 2019 | 967 Kali
INI AGENDA DESA
16 September 2019 | 1.261 Kali
GRUP SENI MOCOPAT DESA KARANGSEWU
07 Oktober 2020 | 1.071 Kali
SMARTPHONE BARU UNTUK KPM KARANGSEWU

Statistik SID