Karangsewu-Kulonprogo.desa.id. Dalam mencegah penularan virus COvid-19 Pemerintah kalurahan Karangesewu bersama Polsek Galur dan Danramil Galur melakukan Penyemprotan diberbagai titik lokasi. Salahsatu titik dilaksanakan Pada jum'at 27 Maret 2020 pukul 09.00 WIB di Balai Kalurahan Karangsewu. Kegiatan yang dilaksanakan oleh anggota Polsek Galur Bapak Ashuri, Bapak Mardiyono, Bapak Edy Setiono, Bapak S Hadi, Bapak Fery NH, Bapak Teguh Karya, Bapak Murwantoro, Bapak Gari, Bapak Djoko S, dan Anggota koramil Galur Bapak Bing S.
Penyemprotan menggunakan cairan disinfektan campuran dari Air dengan Kaporit dengan perbandingan 1 sendok 1 liter air. Disela sela sebelum dilaksanakannya penyemprotan, dilaksanakan Sosialisasi dari Polsek Galur terkait Penerimaan Anggota Polri.
Dihari yang sama Pemerintah Kalurahan Karangsewu Membagikan Bubuk disinfektan Kepada Bapak Padukuhan Boro I sampai dengan Padukuhan XVII Imorenggo. Bubuk Disinfektan ini diharapkan digunakan untuk penyemprotan tempat-tempat umum di wilayah Kalurahan karangsewu. Adapun tempat umum antaralain Masjid, Sekolah.